Image16
Image15
Image14
Image13
Image12
Image11
Image10
Image9
Image6
Image3
Image7
Image4
Image5
Image1
Image8
Image2

Partai Nasdem Menjadi Garda Depan Mengadvokasi Masyarakat Terdampak Bendung Bener



PURWOREJO - Acara silaturohmi Dr Reban SE, M.Si sebagai cabup dan masih satu -satunya pendaftar di Partai Nasdem yang pertama dikenalkan  dengan para kader  Partai Nasdem dari tingkat Kordes ,Korcam serta para pengurus DPD Partai Nasdem Kabupaten Purworejo di Gedung Aula Rumah Makan H.Dargo Pangen pada Minggu ( 23/ 2 - 2020 ) 

Ketua DPD Partai Nasdem Eko Yanuar mengatakan bahwa Nasdem hadir berpihak kepada masyarakat Bendung Bener  tapi jangan diartikan Nasdem anti pembangunan tapi Partai Nasdem berpihak kepada pembangunan memiliki berkeadilan  sosial bagi seluruh rakayat Indonesia  dan Ketua Bapilu Partai Nasdem yaitu Abdulah dari Partai Nasdem menjadi Garda terdepan untuk mengadvokasi  masyarakat Bendung Bener yang terdampak.

Dikatakan oleh Eko Yannuar ,pada intinya Partai Nasdem akan membuka diri seluas - luasnya kepada Bakal Calon Bupati maupun Wakil Bupati yang mau mendaftarkan diri lewat Partai Nasdem. Kandidat yang mendaftar lewat Partai Nasdem kemudian untuk dikenalkan kemudian untuk dilakukan forum silaturohmi seperti ini. Harapan kita semua forum seperti ini untuk mendekatkan antara Partai dan simbul - simbul kader dan mengenalkan sosok yang akan kita usung terus kita dukung didalam kotestasi Pilkada, dan ada sinyal dari Bapilu bahwa Dr Reban yang pertama.



Arah peta politik di Kabupaten Purworejo berjalan sangat dinamis, kita sebagai intitusi partai politik yang hari ini Partai Nasdem memiliki 5 kursi di DPRD Purworejo artinya mau tidak mau ,suka atau tidak kita harus berkoalisi dengan partai lain agar mencapai batas minimal 9 kursi. yang nanti menjadi rujukan atau bahan untuk mendaftar di KPUD. Mungkin ada pertanyaan Partai Nasdem mau berkoalisi  dengan partai apa,dan Nasdem ini mau bekerja sama dengan siapa.
 Saya sampaikan dengan tegas, kita Partai Nasdem akan patuh dan tunduk pada garis partai kita. Ketua umum selalu menyampaikan ,bahwa Nasdem ingin bersahabat dengan partai manapun dan Nasdem ini merupakan institusi partai yang luwes untuk besanding,bersama pada partai manapun, sehingga saya sampaikan kita tidak membatasi ruang - ruang komunikasi politik dengan institusi partai yang lain.

Mengingat konstetasi pilkada untuk mencari pemimpin yang baru, maka saya tanyakan pada para kader Partai Nasdem ,kira - kira dengan suasana politik yang seperti ini bahwa Nasdem pingin Golek opo Balen, maka di jawab Golek, dan disambut senyum dan tepuk tangan oleh Dr Reban. Dikatakan oleh Eko Yanuar bahwa tadi Ketau Bapilu mengatakan ingin Golek Menang.


 Dan ditambahkan oleh Ketua Bapilu Partai Nasdem yakni M.Abdulah bahwa  saya sampaikan kepada segenap kader Partai Nasdem,bahwa proses penjaringan di partai kita sedang dan telah bejalan ada beberapa bakal calon,  ada beberapa kandidat  yang mendaftarkan diri melalui partai kita ini, yang kemudian dari setiap calon dari setiap kandidat nantinya akan kita perkenalkan pada segenap pengurus dan kader melalui moment dan acara - acara seperti ini. Dr Reban yang hari ini merupakan calon yang diperkenalkan pertama kali ,saya kurang paham apakah ini tanda - tanda bukti keseriusan Dr Reban sekaligus apa tanda - tanda dari Tuhan, apa Dr Reban Menjadi orang yang pertama atau kebetulan.

Tetapi yang pasti ini merupakan event pertama dimana bakal calon bupati yang mendaftar di Partai Nasdem dan ini yang pertama kita perkenalkan. Bakal calon - bakal calon yang lain yang mendaftar di Partai Nasdem nantinya pada saat nya akan kita lakukan sama seperti ini. Setelah nanti kita perkenalkan dan setelah semuanya kita dengarkan apa yang menjadi dorongan apa yang menjadi keinginan  sehingga para tokoh ini mengabdikan diri di Kabupaten Purworejo ,setidak - tidaknya para kader - kader partai ini mempunyai penilaian atau gambaran pertimbangan ,mana yang kira - kira dari sekian calon yang mendaftar di Partai Nasdem yang memang memiliki kompetensi yang cukup memiliki keseriusan menadai dan pada akhirnya yang memang cocok untuk diusung dalam Pilkada nanti. Pilkada pada tahun 2020 ini akan terselengara bulan September mendatang, ungkap M, Abdulah.  ( G.MUS )
Previous Post Next Post