Liputan Jawa Tengah.com ( PURWOREJO ) Kegiatan reses DPRD Kabupten Purworejo pada Jumat sore ( 5/02 /21) ,yang dilakukan salah satu Pimpinan DPRD Purworejo yaitu Yophy Prabowo SH dan didampingi tim resesnya berkunjung di Yayasan Panti Asuhan Muhamadiyah Purworejo ,beralamatkan di Kampung Plaosan Kelurahan Purworejo Kecamatan Purworejo Kabupaten Purworejo. Kunjungan Yophy Prabowo SH disambut Pimpinan Yayasan Panti Asuhan Muhamdiyah yakni Ustadz Nif"an Nazudi M,ag dan didampingi beberapa pengurus lainya.
Dalam kunjungan reses tersebut ,Yophy Prabowo SH juga disambut sejumlah 92 anak - anak panti yang terdiri dari anak - anak yatim, yatim piatu dan anak - anak tuna netra serta duafa yang masih duduk di bangku sekolah dari SD, SMP dan SLTA. Dan kegiatan reses tersebut yang dalam rangka silaturohmi ke Yayasan Panti Asuhan Muhamdiyah dilakukan dengan sesuai protokol kesehatan ( Prokes ). Disampaikan oleh Ustadz Nif"an Yayasan Muhamdiayah Panti Asuhan resminya namanya Yayasan Panti Yatim dan Tunet, tunet itu ialah tuna netra. Seingat kami sejak tahun 2008 diminta untuk mengasuh anak - anak disini sampai sekarang sudah 12 tahun, dan baru kali inilah dalam acara khusus anggota DPRD berkunjung dalam rangka kepentingan anak - anak, mohon maaf sebelumnya belum pernah.
Kami mewakili atas nama pengurus menyampaikan trima kasih yang setinggi - tingginya kepada Bapak Yophy Prabowo atas kepedulianya pada anak - anak ,ucap Ustadz Nif"an . Yophy Prabowo SH dalam sambutanya mengatakan bahwa dirinya sangat bahagia bisa berada di tengah - tengah bersama anak - anak panti,karena anak - anak ini adalah merupakan anugerah dari Alloh SWT. Saya bisa hadir di sini bersama - sama anak - anak panti yaitu dalam rangka reses untuk menggali informasi menyerap aspirasi masyarakat yang nantinya bisa kami perjuangkan ,untuk nantinya Panti Muhamadiyah ini bisa diberi kontribusi oleh pemerintah daerah. Jadi dengan dasar reses yang kami lakukan saat ini ,yang nantinya aspirasi dari adik - adik ,dari pengasuh panti asuhan bisa menyampaikan apa yang menjadi harapanya.
Yophy Prabowo berharap ,bahwa adik - adik bisa sekolah dengan baik dan menjadi anak - anak yang pintar ,nantinya kedepan bisa membawa kemajuan bangsa dan negara kita. Saya mohon adik - adik tetap semangat ,berjuang terus agar adik - adik bisa belajar dengan baik dan memperoleh ilmu yang bermanfaat yang nantinya bisa digunakan bangsa dan negaranya. Ada yang perlu kami sampaikan berkaitanya dengan DPRD yaitu, kami akan mengajukan Program Indonesia Pintar ( PIP ) jadi bagi adik - adik yang masih di SD,SMP maupun SLTA dan kuliah nanti akan kami perjuangkan agar adik -adik mendapat bantuan dari Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Pusat. Nanti kami akan kordinasi dengan pimpinan panti asuhan, agar nantinya adik - adik setiap tahun bisa terbantukan pendidikanya.
Karena selama ini adik - adik di beck up dari panti asuhan dan otomatis biaya panti asuhan cukup besar dan saya dari DPRD punya harapan untuk bisa membantu meringankan beban dari panti asuhan ini, tandas Yophy Prabowo.